Kisah Seorang Guru di Pabrik

for my teachers: Astrid & Aldi, who have successfully make me break a promise with myself


mobilku tersendat di ruas jalan tol

tepat di belakang pabrik tiga

ah, desahku pada diri sendiri

mirip benar dengan kisahku menjadi guru

 

padahal, aku tidak minta pamrih

tenaga dan dana kukerahkan

hanya karena cinta

pada kerja seorang guru

 

justru itulah! pak sopir menengok ke belakang

karena masih juga macet jalannya

justru kenapa, pak?

dibetulkannya letak kacamatanya

 

semakin rumit birokrasi, semakin tinggi pamrih

semakin tinggi pamrih, semakin luntur cinta

semakin luntur cinta, semakin tak rupawan

semakin tak rupawan, semakin tinggi egonya

 

mobilku melaju maju, pelahan

kutoleh ke kiri masih saja pabrik tiga

demikian luas dan megahnya

hingga jarak tak mengubah pandang


di tanah perbatasan,

satu hari sebelum 7 April 2021